HBBV

Hijabers Beauty Blogger & Vlogger

Rabu, 25 Juni 2014

KETIKA KEEFEKTIFITASAN GAMBAR SERAM PADA ROKOK DIPERTANYAKAN?



 

Tanggal 25 Juni 2014 H+1 saya berbelanja di mini market dekat kantor dan saya lihat belum ada 1 bungkus rokokpun yang terdapat gambar seram sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 109 Tahun 2012.
Tapi apakah efektif usaha ini untuk mengurangi konsumsi rokok, karena sebelumnya sudah tertera peringatan berupa tulisan, rokok menyebabkan kanker ,serangan jantung,dll, yang tidak berpengaruh terhadap pengsumsi rokok yang dimana mereka sadar akan bahaya yang akan terjadi akibat rokok tapi seolah-olah sudah kecanduan dan tidak dapat melepaskan diri dari rokok tersebut sehingga mereka mengabaikan peringatan tersebut.
Pada  salah satu artikel yang saya baca tanggal 25 juni 2014 peraturan ini berpengaruh terhadap penjualan saham misalnya  saham PT Gudang Garam Tbk (GGRM) turun tipis 1,87 persen menjadi Rp 52.500 per saham. Walau dijelaskan kembali penurunan penjualan sahampun hanya berdampak sementara.
Saya sendiri hanya sebagai pengamat dan berharap Indonesia sehat,khususnya orang-orang disekitar kita untuk menjaga kesehatan dengan meninggalkan rokok, Setiap manusia yang tidak merokokpun pasti mempunyai gangguan kesehatan apalagi yang merokok dalam hal ini sengaja merusak kesehatan jangka panjangnya dengan kesehatan yang sesaat.
  



Adapun pilihan gambar untuk produsen rokok yang jadi perdebatan adalah gambar seorang pria yang mengendong bayi dengan menghembuskan asap rokok.Kritik ini dikemukakan oleh Ketua Komnas Perlindungan Anak Nasional (PA) Arist Merdeka Sirait yang dianggap Ini pelanggaran pada hak anak.dan Ketua Dewan Pembina Komnas Pengendalian Tembakau dr Kartono Muhammad yang mengaap gambar ini sama dengan iklan rokok, mencontohkan orang merokok.

Saya hanya punya solusi simple untuk para perokok yang ingin terlepas dari rokok :

1.       Alihkan perhatianmu ,jika ingin merokok dengan memakan permen karet . Dengan makan permen karet kita akan bisa membentuk balon ,memecahkanya dan memainkan permen karet dimulut kita, bukankah menyenangkan, dan dengan alasan pria yang pintar memainkan balon permen karet lebih kelihatan keren dibandingkan pria yang menghisap rokok dan menghembuskan asap, sehingga orang disebelahnya bengek hehehhehheheh……

2.       Sama halnya dengan Narkoba dan sejenisnya Keinginan merokok bisa kita alihkan dengan menyibukan diri, banyak aktifitas yang dapat kita lakukan, misalnya untuk menghilangkan stress di kemacetan ibukota, stel saja radio, music dan bernyanyilah, saat dirumah tidak ada kegiatan, kita bisa olah raga, baca buku atau tulis blog seperti saya ;b. 

3.       Seperti pepatah “Banyak jalan menuju roma” Banyak jalan sayang! Jika mau berhenti merokok minimal mengurangi. Yang penting niat dari dalam diri sendiri.
Referensi :
http://news.detik.com/read/2014/06/26/065945/2619518/10/ini-5-pilihan-gambar-seram-yang-wajib-ada-di-rokok-termasuk-pria-gendong-bayi?991104topnews

Rabu, 04 Juni 2014

MASJID PERAHU



Jakarta Punya Masjid Unik loh, Namanya Masjid Agung AL Munada Darussalam  Baiturrahman atau yang disebut Masjid Perahu (seperti yang tertera pada bagian plang masjid, bukan perahu). Letaknya berada di Jl Casablanca No 38, Menteng Dalam, Jakarta Selatan. Dekat apartemen Casablanca.
Masjid ini sudah ada sejak 1963, dibangun oleh KH Abdurrahman Maksum, Di samping masjidnya terdapat perahu besar. Catnya berwarna putih dan bagian kapal seperti dek terlihat jelas. Perahu ini pun digunakan sebagai tempat berwudhu umat muslim sebelum melakukan ibadah shalat. Secara rinci, terdapat sekitar 10 kran untuk berwudhu.







Didalamnya pada bagian tiang dan pada dindingnya pun terukir ayat-ayat Al Quran. Pula terdapat perpustakaan dimana terdapat Al Quran raksasa dengan cover dari kayu jati di masjid Perahu tersebut. Al Quran raksasanya dikelilingi oleh bebatuan giok yang dibingkai kaca.

Konon, pembuatan tempat wudhu ini terinspirasi oleh kisah Nabi Nuh saat membuat perahu besar dan menyelamatkan umatnya dari bencana banjir yang dahsyat

Para sahabat yang suka berwisata ke masjid-masjid bersejarah, wajib datang ke sini, Mendekatkan diri kepada allah,merasakan keunikanya dan yang pastinya gratis,traveling rohani disini. Masyarakat di sekeliling masjidpun sangat ramah, udaranya sejuk dengan angin sepoy-sepoy dimana disamping masjid terdapat pohon besar yang kita bisa duduk dibawahnya,sambil berfoto. Mari kita ramaikan masjid, Jangan biarkan Masjid-masjid ini sunyi.