HBBV

Hijabers Beauty Blogger & Vlogger

Kamis, 10 Januari 2019

Museum Kebangkitan Nasional





Museum Kebangkitan Nasional  adalah sebuah gedung yang dibangun sebagai monumen tempat lahir dan berkembangnya kesadaran nasional dan juga ditemukannya organisasi pergerakan modern pertama kali dengan nama Boedi Oetomo. Sebelum menjadi museum, bangunan ini dahulunya adalah sekolah kedokteran yang didirikan oleh Belanda dengan nama School tot Opleiding van Inlandsche Artsen disingkat STOVIA atau Sekolah Dokter BumiputraDalam perjalanannya, gedung tersebut selalu beralih fungsi. Lokasi museum ini tidak jauh dari Pasar Senen, tepatnya di Jalan Abdurrahman Saleh No.26, sebelum RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat.

Karena nilai sejarahnya yang tinggi, berkaitan dengan kelahiran Boedi Oetomo pada 20 Mei 1908, pada tahun 1948 ditetapkan sebagai hari Kebangkitan Nasional. Selain itu, gedung ini juga merupakan saksi lahirnya organisasi-organisasi pergerakan kebangsaan, yaitu Boedi Oetomo, Trikoro Dharmo (Jong Java), Jong Minahasa, dan Jong Ambon Serta di gedung ini juga lah beberapa tokoh pergerakan seperti Ki Hadjar DewantaraTjipto Mangoenkoesoemo, dan R. Soetomo pernah menimba ilmu. Oleh karena itu, selanjutnya pada tahun 1973 Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memugar gedung itu, dan pada 20 Mei 1974 bersama dengan presiden Suharto, diresmikanlah menjadi Gedung Kebangkitan Nasional.

Informasi tambahanya masuk ke museum ini hanya Rp. 2000 dan yang luar biasa lagi, kita dibagikan gratis
Buku mengenai Kebangkitan Nasional loh!! Mau tau didalamnya ada apa aja? kalian bisa lihat langsung di
Video diatas ya dan jangn lupa berkunjung juga kesana.....


Note: https://id.wikipedia.org/wiki/Museum_Kebangkitan_Nasional


Tidak ada komentar:

Posting Komentar